Tentang Kami

Latar Belakang, Visi, dan Misi

Bambu Dua UKDI (BDU) merupakan bimbingan belajar khusus mahasiswa kedokteran, co-Asisten / Dokter muda dan para peserta UKDI / UKMPPD (Ujian Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Dokter) secara tatap muka (offline) maupun online. BDU berdiri  dari kumpulan para tutor (pengajar) yang mengajar private junior / adik adik alumni tiap universitas tutor berasal ke rumah masing masing juniornya. BDU terbentuk pada Desmeber 2018 atas permintaan bimbingan yang meningkat.

Visi BDU yaitu eningkatkan kualitas Pendidikan Kedokteran dalam menghadapi persaingan di Era Global secara nasional maupun dunia Internasional. BDU memiliki misi membimbing adik adik mahasiswa FK dengan harga yang terjangkau dengan mengedepankan kualitas materi atau bahan ajar yang mudah dipahami dan mudah diterapkan sehingga meningkatnya mutu lulusan dokter di Indonesia yang mampu bersaing di dunia Internasional.

BDU memiliki dua metode pembelajaran yaitu sistem tatap muka (offline) maupun online bahkan peserta dapat memilih kelas Private ataupun kelas Reguler. Kelas Private merupakan kelas yang dirancang dengan menyesuaikan hari dan waktu peserta / grup belajar peserta dalam menentukan waktu belajarnya, sedangkan kelas reguler merupakan kelas yang dirancang peserta mengikuti waktu belajar yang telah ditentukan. Peserta dapat memilih metode pembelajaran yang diinginkan dengan tetap dapat mengakses Website BDU. Website BDU terdapat fitur-fitur unggulan yang pastinya akan memudahkan proses pembelajaran para peserta BDU yang akan menjadi dokter masa depan Indonesia. Fitur-fitur tersebut dirancang sesuai dengan standar CBT (Computer Based Test) dan standar soal dibuat berdasarkan SKDI (Standar Kompetensi Dokter Indonesia).

BDU percaya dengan memberikan kebebasan dan kemudahan memilih metode serta jenis kelas akan mampu meningkatkan kualitas pembelajaran peserta sehingga menjadi lulusan dokter yang berkualitas dan mampu bersaing dikancah Internasional. BDU akan terus mengembangkan program-program demi kepentingan masyarakat terutama di bidang Pendidikan dan Kesehatan.

Founder Kami

Founder kami sekaligus Pengajar BDU yang pintar, rajin, ganteng, cantik, dan tentunya berprestasi!

dr. Furqan Arief, M.Ked (Cardio), SpJP

Chief Executive Officer, Founder

Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah

dr. Sri Rahmania Amini

Founder

Fakultas Kedokteran UISU (FKUISU)

dr. Finda Redhiza

Founder

Fakultas Kedokteran FK USU (FKUSU)

dr. Indah Pratiwi

Founder

Residen Kardiologi FK UI (Kardiologi FKUI)

dr. Dede Yusuf

Founder

Fakultas Kedokteran UNSYIAH (FKUNSYIAH)

dr. Irma Sari Nasution

Founder

Residen Patologi Klinik FK USU (PK FKUSU)

Scroll to Top
Scroll to Top